Judul : 5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX
link : 5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX
5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX
Tak dapat dipungkiri, sepeda motor adalah alat transportasi yang paling populer saat ini di indonesia. Dengan semakin meningkatnya mobilitas masyarakat indonesia yang semakin tinggi maka kebutuhan akan sepeda motor akan terus bertambah secara signifikan setiap tahun.Ditambah kemudahan dalam memiliki sepeda motor yang bisa di kredit, semakin banyak orang berbondong-bondong untuk membeli sepeda motor.
Selain fungsi untuk mobilitas keseharian baik untuk kerja atau kuliah, atau untuk membantu operasional bisnis, faktor prestise atau gengsi juga menjadi salah satu penyebab mengapa sepeda motor begitu laris bak kacang goreng di pasaran.
Tidak hanya sepeda motor baru saja yang laris manis, bahkan sepeda motor bekas pun juga masih banyak dicari. Mungkin ada beberapa alasan mengapa memilih sepeda motor bekas dibandingkan dengan sepeda motor yang baru.
Salah satu alasannya adalah alasan ekonomi yang belum mampu untuk membeli sepeda motor baru. Meski mungkin bisa membeli secara kredit, tapi ada yang merasa angsuran bulanan yang memberatkan sehingga memilih sepeda motor bekas.
Alasan lain membeli sepeda motor bekas mungkin karena memang dia pecinta motor tua atau motor tipe tertentu yang sudah tidak dijual versi barunya.
Di era informasi seperti saat ini tidak sulit menemukan penjual sepeda motor bekas. Sekarang menjual bisa memanfaatkan facebook grup jual beli motor dan sejenisnya. Atau juga bisa melalui platform website seperti OLX.
Di OLX yang dulunya bernama tokobagus ini, adalah tempat unuk mempertemukan penjual dan pembeli melalui website. Banyak barang yang dijual di OLX baik barang baru maupun barang bekas. Ada berbagai macam kategori di OLX salah satunya adalah kategori sepeda motor bekas.
Lalu sepeda motor bekas apa yang paling laris di situs olx pada semester pertama tahun 2017 in?
Berikut adalah daftarnya berdasarkan banyaknya kata kunci pencarian sepeda motor bekas:
1. Kawasaki Ninja.
Motor sport nomor satu di Indonesia ini memang masih sangat digandrungi terutama oleh kaum eksekutif muda yang ingin tampil keren dan lebih berwibawa.Jumlah pencarian untuk kawasaki ninja ini cukup fantastis, mencapai 30 juta pencarian di situs OLX.
2.Honda Vario.
Inilah sepeda motor bekas yang juga sangat populer di OLX. Pencariannya mencapai 23,5 juta kali. Memang motor matic ini sangat digandrungi karena image irit yang nempel pada motor matic ini.
3. Yamaha Mio
Yamaha Mio bisa dibilang salah satu pioneer dari motor matic di Indonesia. Sejak kemunculan pertamanya, memang Yamaha mio ini merupakan produk yang sangat laku dipasaran. Untuk pencarian di OLX sendiri Yamaha Mio sekitar 21 juta kali.
4. Honda Beat
Honda Beat adalah salah satu andalan dari Honda selain Vario untuk kelas motor matic. Permintaan untuk sepeda motor bekas Honda Beat pun juga tinggi, pencarian di OLX mencapai 18 juta kali.
5. RX KING
Ya, meskipun RX KING bisa dikatakan motor tua, tapi masih banyak yang berminat pada motor ini. Sepeda motor yang masih bermesin 2 tak ini memang dikenal memiliki basis pecinta yang loyal. Bisa juga dikatakan bahwa ini adalah sepeda motor sepanjang jaman.
Apakah saat ini anda memiliki salah satunya, atau mungkin lagi berburu sepeda motor bekas di atas?
Demikianlah Artikel 5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX
Sekianlah artikel 5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel 5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX dengan alamat link https://unboxingotomotif.blogspot.com/2017/08/5-sepeda-motor-bekas-terlaris-di-situs.html
0 Response to "5 Sepeda Motor Bekas Terlaris di Situs OLX"
Posting Komentar